SBNpro – Jakarta
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyinggung wawancara dengan Najwa Shihab terkait nama cawapres. Jokowi bercerita saat ditanya kapasitas Ketum PPP Rohahurmuziy sebagai cawapresnya.
“Saat ditanya di Mata Najwa, saya ditunjukkan mengenai, ‘Pak gimana urusan wapres?. Kemudian ditunjuk gambar Pak Rommy,” ujar Jokowi dalam acara workshop nasional anggota DPRD dari Fraksi PPP di Hotel Mercure, Ancol, Jakarta Utara, Selasa (15/05/2018).
Lantas, Jokowi mengaku menjawab spontan pertanyaan Najwa. Ia memuji Rommy sebagai santri intelek.
“Saya jawab spontan saya jawab artinya keluar dari hati saat itu ya muda, santri, intelektual, terus gimana? Ya cocok jadi cawapres. Kan bener kan? Bener,” kata Jokowi.
PPP merupakan parpol pendukung Jokowi di Pilpres 2019. Jokowi pun kembali memuji pidato Rommy hari ini.
“Tapi saya tambahin, setelah mendengar apa yang disampaikan Pak Ketum PPP lebih dari 1 jam, betul-betul sebuah menunjukkan intelektual yang sangat prima,” terangnya.(*)
Sumber : Detik.com
Discussion about this post