SBNpro – Siantar
Guna memastikan bahwa pelanggan yang terkena dampak kerusakan sumur pompa tetap mendapat layanan air bersih, PDAM Tirtauli Kota Siantar secara rutin mengoperasikan mobil tangki air ke sekitar kawasan Parluasan.
Sebagaimana diketahui, sejak 21 Desember 2018 kemarin, tim teknis PDAM Tirtauli menemukan adanya kerusakan pada konstruksi sumur pompa yang di Jalan Bah Tongguran, Kecamatan Siantar Utara, Kota Siantar. Sehingga distribusi air ke sebagian kawasan Parluasan terganggu.
Temuan itu langsung disikapi tekhnisi PDAM Tirta Uli, dengan melakukan upaya perbaikan. Hanya saja, sampai saat ini proses perbaikan terkendala sparepart (suku cadang). Sementara, hingga saat ini sparepart tersebut belum sampai “ditangan” PDAM penyedia.
“Awal tahun depan baru sparepart-nya tiba,” ucap Kabag Humas PDAM Tirtauli, Ikhwan Lubis, Kamis siang (27/12/2018), sembari menambahkan perbaikan akan dilanjutkan, bila sparepart diterima PDAM.
Meski demikian, sebagai bentuk tanggung-jawab bahwa pelanggan harus mendapat akses air bersih, PDAM Tirtauli untuk sementara secara rutin mengoperasikan mobil tangki air ke kawasan yang terkena dampak tersebut.
Ikhwan juga meluruskan bahwa kerusakan tersebut tidak membuat aliran air putus total. Tetapi karena kapasitas produksi air menjadi turun oleh kerusakan tersebut, membuat aluran air lebih lancar pada malam hari, yakni, sejak jam 23.00 WIB hingga jam 05.00 WIB.
“Ya, kembali kami memohon maaf yang sebesar-besarnya atas situasi yang sama-sama tidak kita inginkan ini. Dan kami himbau untuk sementara in sembari mobil tangki tetap kami operasikan mendistribusikan air, kami harap juga pelanggan menampung air pada malam hari agar ketersediaan air untuk kebutuhannya tetap terjaga,” ujar Ikhwan Lubis.
Editor : Purba
Discussion about this post