SBNpro – Simalungun
Mutasi sejumlah petinggi jajaran Polres Simalungun berlangsung, Rabu (25/04/18). Pergantian petinggi itu dipimpin Kapolres Simalungun, AKBP Marudut Liberty Panjaitan SIK.MH bertempat di lapangan Mapolres Simalungun.
Mereka yang serahterima jabatan, adalah, Wakapolres, Kasat Res Narkoba, Kasat Reskrim, Kasat Intelkam, Kasat Binmas, Kapolsek Sidamanik, Kapolsek Dolok Panribuan, Kapolsek Dolok Pardamean, Kapolsek Balata, Kapolsek Saribu Dolok, Kapolsek Raya dan Kapolsek Serbalawan.
Dalam amatnya Kapolres Simalungun mengucapkan selamat atas kepercayaan yang telah diberikan oleh pimpinan.
“Silahkan cepat menyesuaikan diri, dan bangun komunikasi, koordinasi dan kolaborasi dengan sesama anggota di jabatan yang baru di lingkungan Polres Simalungun,” ucapnya.
Kapolres juga berharap, dengan adanya pergantian ini bisa melanjutkan tugas-tugas yang lama dan melanjutkan inovasi-inovasi maupun hal-hal yang telah baik dilaksanakan oleh para pejabat lama dan tetap untuk menjalin komunikasi dengan pejabat yang lama dan kepada para ibu pejabat yang baru diucapkan selamat datang dan bergabung di keluarga besar Polres Simalungun.
Polres Simalungun juga mengucapkan selamat dan ucapan terima kasih kepada pejabat yang keluar dari Polres Simalungun Kompol Hendra Eko Triyulianto SIK.MH yang telah bertugas sebagai Wakapolres Simalungun selama 7 bulan, kemudian diberikan kepercayaan oleh pimpinan sebagai Kanit 2 Subdit 3 Ditreskrimum Polda Sumut.
AKP Damos Christian Aritonang SIK yang telah bertugas sebagai Kasat Reskrim selama 2 tahun 3 bulan, diberikan kepercayaan sebagai Kasat Reskrim Polres Mandailing Natal.
AKP Manaek Sahala Ritonga SH yang telah bertugas sebagai Kasat Res Narkoba selama 10 bulan dan diberikan kepercayaan sebagai Kanit 3 Sinego Subditdalmas Sabhara Polda Sumut.
AKP Asmon Bufitra SH yang telah bertugas di Polres Simalungun sebagai Kasat Binmas selama 7 bulan akan bertugas sebagai Kapolsek Aek Natas Polres Labuhanbatu.
Romanus Sihotang yang telah bertugas di Polres Simalungun sebagai Kasat Intelkam selama 1 tahun 5 bulan dan ditugaskan sebagai Panit 3 Subdit 1 Ditintelkam Polda Sumut.
AKP Edi Sukamto SH.MH yang telah bertugas di Polres Simalungun sebagai Kapolsek Serbelawan selama 7 bulan dan ditugaskan sebagai Kanit 1 Sipammat Subditgasum Ditsabhara Polda Sumut.
Pejabat dengan jabatan baru di lingkungan Polres Simalungun yaitu Kompol Zulkarnaen Pane akan bertugas menjabat sebagai Wakapolres Simalungun, AKP Poltak YP Simbolon SIK diberikan kepercayaan sebagai Kasat Reskrim, AKP Juriadi SH.MH menjabat sebagai Kasat Res Narkoba, AKP Marudur Sihombing SH menjabat sebagai Kasat Binmas, AKP Abidin SH.MH menjabat sebagai Kapolsek Sidamanik, AKP Sabar Pinem menjabat sebagai Kapolsek Dolok Panribuan, AKP Budiadin sebagai Kapolsek Dolok Pardamean, AKP Isrol sebagai Kapolsek Balata, AKP Maramonang SH sebagai Kapolsek Raya, AKP Leston Siregar sebagai Kapolsek Serbelawan.
AKP Henry Sinaga Kapolsek Sidamanik dan diberikan kepercayaan untuk menjabat sebagai Kasat Intelkam Polres Simalungun, AKP Gandhi SH dari Kapolsek Dolok Panribuan kemudian menjabat sebagai Kasubbag Dalops Bagops Polres Simalungun, AKP Gering Damanik SH dari Kapolsek Dolok Pardamean menjabat sebagai Kasubbag Hukum Bag Sumda Polres Simalungun, AKP Agusman yang terdahulu menjabat sebagai Kapolsek Balata diberi kepercayaan sebagai Kasubbagpers Bagsumda Polres Simalungun.
AKP Maruli Siburian SH sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Saribu Dolok dipercaya menjabat sebagai Kasubbag Humas Bagops Polres Simalungun, AKP Binsar Pakpahan sebelumnya sebagai Kapolsek Raya menjadi Kapolsek Saribu Dolok.(*)
Penulis : Roland Sragih
Editor : Herman Maris
Discussion about this post