SBNpro – Siantar
Pecinta sekaligus penggemar otomotif terutama sepeda motor tentunya akan tertarik dengan Yamaha RX King. Sepeda motor yang satu ini juga selalu dikaitkan dengan sebutan “Motor Jambret”.
Istilah ” Motor Jambret” atau sepeda motor penjahat seakan begitu melekat dengan motor sport 2-tak 135cc pabrikan Yamaha ini. Tidak jelas siapa yang memberikan gelar ” Motor Jambret” atau sepeda motor penjahat.
Ketua YRKC Pematangsiantar, Muhammad Syahputra (27), yang tinggal di Jalan Madura, Kelurahan Bantan, Kecamatan Siantar Barat mengemukakan bahwa tidak sedikit orang menyebutnya “Motor Jambret”.
“Enggak tahu juga sejak kapan Istilah “Motor Jambret” pada RX King pertama kali disebut. Mungkin karena dulu banyak kasus kejahatan seperti jambret dan rampok menunggang RX King,” kata Putra.
Untuk itulah, kata dia, mereka membentuk komunitas dan mengisinya dengan kegiatan positip.
“Seperti di tahun 2016 kita memberikan bantuan kepada anak yatim di Jalan Asahan. Di tahun 2017 kami ke Indrapura juga memberikan bantuan. Nah, di tahun 2018 lagi dibahas sama dengan teman-teman yang lain untuk memberikan bantuan ke korban Gunung Sinabung,” ungkapnya.
Selain kegiatan, YRKC juga punya cara tersendiri untuk membuang stigma kereta jambret pada RX King. Caranya dengan mempertahankan originalitas bentuk RX King seperti sedia kala.
“Sekarang ini banyak yang mencopot beberapa bagian body RX King sehingga trondol. Tujuannya agar lebih garang. Tapi kami di YRKC malah mempertahankan keaslian bentuk bodynya, agar terlihat elegant. Dibanding yang lain, bahkan lebih keren kalau asli,” ujar Putra.
Penulis : Hamzah/Andi Syah
Editor : Sitanggang
Discussion about this post