SBNpro – Siantar
PDIP Perjuangan Kota Pematang Siantar optimistis bisa meraih 75% perolehan suara untuk pasangan Djarot – Sihar Sitorus (DJOSS) di Pilgubsu 27 Juni mendatang.
Hal tersebut diungkapkan ketua tim pemenangan Desk Pilkada PDIP Sumut Mangapul Purba pada Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) PDI-Perjuangan Kota Siantar di Aula Wisma Tama, Kamis (22/03/18)
“Untuk perolehan suara di Pilgubsu nanti, PDIP Kota Siantar menyepekati target perolehan suara 75%,” kata Mangapul saat membacakan pembahasan garis-garis besar strategi pemenangan.
Dalam membuka Rakercabsus itu, Calon Gubernur SUMUT Djarot Saiful Hidayat menyampaikan, kemenangan PDIP di Pilgubsu 2018 ini merupakan kerja keras dari seluruh kader dalam menjalankan strategi pemenangan. Tidak lupa dia menekankan, pentingnya peran saksi tiap TPS
“Saya ingin sekali menyapa warga jawa yang ada di Tanah Jawa. Jadi Saya mohon izin. Karna saya sudah janji,” kata Djarot mengakhiri sambutanya
Pada kegiatan Rakercabsus ini, DPD PDIP Sumut melantik kepengurusan Satgas PDIP Siantar. Acara ini juga dihadiri oleh seluruh pengurus PAC PDIP se-Kota Siantar dan ranting, tim desk pemenangan Pilkada dan jajaran pengurus DPC PDIP Siantar beserta DPD PDI Sumut dan kader PDIP yang duduk di DPRD Siantar.
Penulis : Andi Syah
Editor : Sitanggang
Discussion about this post