SBNpro – Siantar
Pengurus Daerah (PD) Al Washliyah Kota Siantar gelar rapat pimpinan daerah (rapimda) pertama, periode 2021-2026.
Rapimda Al Washliyah Kota Siantar digelar di Siantar Hotel, Minggu 29 September 2024. Salah satu hasilnya, PD Al Washliyah bersikap netral di perhelatan Pilkada 2024.
Pada Rapim kali ini, ruang dan waktu untuk seluruh calon Walikota dan Wakil Walikota Siantar untuk memaparkan visi dan misinya masing-masing, disediakan oleh PD Al Washliyah.
Hanya saja, hanya Paslon Walikota dan Wakil Walikota Siantar Mangatas Silalahi SE dan Dr Ade Sandrawati Purba SH MH, serta Wesly dan Herlina yang memanfaatkan ruang dan waktu yang disediakan PD Al Washliyah.
Paslon Walikota dan Wakil Walikota Susanti Dewayani dan Ronald Darwin Tampubolon, serta Yan Santoso Purba dan Irwan, sama sekali tidak hadir ke Rapim Al Washliyah untuk memaparkan visi dan misi mereka.
Usai mendengarkan visi dan misi para calon yang hadir, rapim memutuskan untuk bersikap netral, untuk menghindari perpecahan umat.
Meski netral, atau tidak mengarahkan dukungan ke salah satu calon manapun, namun PD Al Washliyah Kota Siantar membebaskan anggota maupun kader Al Washliyah untuk mendukung calon yang manapun.
Dan yang terpenting dari hasil rapim tersebut, diharapkan anggota atau kader PD Al Washliyah agar mendukung calon yang memiliki komitmen yang jelas untuk membangun Kota Siantar.
Hal itu bisa terlihat, dengan memperhatikan sosok dari calon yang ikut berkontestasi di Pilkada Siantar 2024 kali ini.
Dimana sosok calon itu, merupakan putera Siantar (putera daerah) yang benar-benar memahami permasalahan Kota Siantar. Serta mampu menyelesaikan masalah yang ada, dan membangun dengan “gaya orang Siantar”.
“Secara organisasi Al Washliyah dalam rapimda memutuskan netral dalam pilkada 2024, sah,” tandas Efendi, Pimpinan Rapimda PD Al Washliyah Kota Siantar, didampingi Mulyadi.
Selepas rapimda, hal senada ditegaskan kembali oleh Ketua PD Al Washliyah Kota Siantar M Ishak Hutasuhut. Katanya, yang diputuskan pada rapim, merupakan keputusan terbaik, yang sifatnya mengikat. Sehingga harus dijalankan.
Pada Rapim PD Al Washliyah Kota Siantar, turut diputuskan, PD Al Washliyah akan mengadakan event untuk momen hari lahir Al Washliyah, serta membangun gedung dakwa serba guna. (*)
Editor: Purba
Discussion about this post